Lanud Iswahjudi Peringati Nuzulul Qur’an 1444 H/2023 M

    Lanud Iswahjudi Peringati Nuzulul Qur’an 1444 H/2023 M

    MAGETAN - Dengan mengambil tema "Memaknai ibadah Ramadhan untuk meningkatkan disiplin diri dan etos kerja, " umat muslim Lanud Iswahjudi memperingati turunnya Al Qur'an ke bumi, yang lebih dikenal dengan Nuzulul Qur'an. Peringatan Nuzulul Qur'an 1444 H/2023 M dilaksanakan di Masjid Al Ukhuwwah Lanud Iswahjudi menghadirkan Ustad K.H. Hamim Jazuli, M.Pd.I., dan diikuti oleh seluruh personel Lanud Iswahjudi dan Insub. Rabu (12/4/2023).

    Pada kesempatan tersebut Komandan Lanud Iswahjudi Marsekal Pertama TNI Irwan Pramuda, S.E., M.M., mengatakan bahwa peringatan Nuzulul Qur'an yang kita peringati ini diharapkan mampu menjadi pilar dan motivasi bagi kita agar tidak bermalas malasan dalam bekerja. "Akan tetapi berupayalah meningkatkan disiplin diri dan etos kerja sesuai dengan tugas dan tanggung jawabnya masing masing, " tegas Marsma TNI Irwan.

    Sementara itu Ustad K.H., Hamim Jazuli, M.Pd.I., dalam tausiahnya mengatakan bahwa malam Nuzulul Qur'an adalah malam turunnya Al Qur'an pertama kali kepada Rasulullah SAW, tepat di malam ke-17 Ramadhan, itulah mengapa malam Nuzulul Qur'an begitu istimewa bagi umat Muslim sehingga dianjurkan untuk melalukan banyak amalan baik. (*)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Uji dan Tingkatkan Kemampuan Satuan, Lanud...

    Artikel Berikutnya

    Prajurit Sriti Juarai Bhayangkara Magetan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Satuan Jajaran Korem 012/TU Perkenalkan Matematika Dasar Metode Gasing di SD
    Wujud Nyata Komitmen Satgas TMMD Ke-122, Pembuatan Jalan Capai 100 Persen dan Siap Diresmikan
    Hendri Kampai: Kampung Tematik Produktif, Langkah Menuju Kemandirian Ekonomi Nasional
    Hendri Kampai: Ojek Online Milik Negara, Bayar Aplikasi Pakai Pajak Penghasilan!
    Hendri Kampai: Penjara, Sekolah Kehidupan bagi Si Tukang Nyasar

    Ikuti Kami